BBM 2.0 Untuk iPhone dan Android Sudah Dirilis


Tanggal  14 Februari 2014 kemarin, BlackBerry merilis BBM 2.0 yang sudah tersedia Google Play untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna mobile iOS sperti yang sudah dijanjikan pada akhir bulan Desember 2013 kemarin. Pada versi baru ini, BlackBerry menambahkan beberapa konten terbaru yang berguna dalam BBM 2.0.

Salah satu fitur barunya adalah adanya layanan BBM Voice. Kini para pengguna bisa saling berkominasi dengan voice call sesama teman BBM secara gratis selama memiliki data koneksi. Selain itu, BBM 2.0 sekarang juga mendukung fitur Dropbox untuk saling mengirim data ke sesama pengguna dengan ruangan data yang lebih besar.

Yang paling menarik adalah adanya layanan Glympse dimana para pengguna BBM kini bisa saling berbagi lokasi mereka secara real-time. Tambahan lainnya adalah 100 emoticon baru dan semakin besarnya BBM Group dengan total 50 orang didalamnya. Bagi Kotakers yang belum memiliki layanan BBM, bisa langsung mengunjungi Google Play Store dan App Store untuk mengunduhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas semua komentarnya, semoga itu memberikan masukan kepada kami

Diberdayakan oleh Blogger.